Polres Tebing Tinggi Pengamanan Gerakan Pangan Murah di Kantor Camat Padang Hulu
Tebing Tinggi, sanubarinews.com| Personel Polsek Padang Hulu Polres Tebing Tinggi melakukan pengamanan pada kegiatan Gerakan Pangan Murah, yang diselenggarakan oleh Pemerintah Kota Tebing Tinggi melalui Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Tebing Tinggi. Kegiatan berlangsung di halaman Kantor Camat Padang Hulu, Jalan Gatot Subroto Kota Tebing Tinggi, Selasa (12/11/2024).
Kegiatan ini dilaksanakan untuk mengendalikan inflasi serta menjaga stabilitas pasokan dan harga pangan di wilayah Kecamatan Padang Hulu. Dalam pelaksanaannya, gerakan pangan murah disalurkan melalui Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian, yang bekerja sama dengan Perum Bulog Kantor Cabang Medan, dan toko pantau pengendali inflasi.
Berbagai komoditas pangan dijual dengan harga terjangkau, termasuk beras, gula pasir, minyak goreng, cabai, bawang merah, bawang putih, kentang, telur ayam, kacang hijau, dan kacang tanah. Seperti beras kemasan 5 kg dijual dengan harga Rp 58.000, dan minyak goreng cap Minyak Kita kemasan 1 liter seharga Rp 15.000. Beberapa komoditas seperti cabai, bawang, dan telur juga dijual dibawah harga pasar untuk membantu meringankan beban ekonomi masyarakat.
“Pengamanan ini dilakukan personel Polsek Padang Hulu untuk mengantisipasi antrian panjang warga, maupun kemacetan arus lalulintas disekitar lokasi”, ujar Kasi Humas Polres Tebing Tinggi Iptu Mulyono secara terpisah.
Setiap warga yang ingin membeli diwajibkan menunjukkan fotokopi KTP dan diperbolehkan membeli tanpa batasan jumlah. Stok untuk setiap komoditi telah disiapkan berdasarkan perkiraan kebutuhan masyarakat, dengan beras sebanyak 2.000 kg yang disediakan oleh Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Tebing Tinggi. Gerakan Pangan Murah dilaksanakan di 5 kecamatan di Kota Tebing Tinggi mulai tanggal 11 hingga 15 November 2024, dengan stok dan harga yang dapat disesuaikan oleh Perum Bulog sesuai kebutuhan. ( MP)